English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

SELEKSI BERSAMA MASUK POLITEKNIK NEGERI (SBMPN) 2020

03 May 2020 - 16:58 WITA · 09 May 2020 - 20:21 WITA · INSTITUTION · 47,688

Halo, pejuang politeknik 2020!

Seleksi Bersama Masuk Politeknik Negeri (SBMPN) adalah jalur penerimaan yang diperuntukkan bagi calon peserta (siswa sekolah) yang akan melanjutkan ke Perguruan Tinggi Bidang Vokasi atau Politeknik Negeri di Indonesia. 

Nama jalur penerimaan SBMPN merupakan perubahan nama dari jalur penerimaan Ujian Masuk Politeknik Negeri (UMPN). Pergantian nama tersebut merupakan hasil diskusi dan keputusan bersama pada Forum Direktur Politeknik Negeri se-Indonesia yang diadakan di Surabaya,  Desember 2019 lalu.

Seleksi penerimaan SBMPN yang seharusnya dilaksanakan dengan cara tes ujian tertulis,  namun karena kondisi saat ini adanya pandemi Covid-19 maka pelaksanaan ujian tertulis ditiadakan, tetapi   diselenggarakan secara on line.  Sistem pelaksanaan SBMPN tahun 2020 diselenggarakan hampir sama dengan sistem pelaksanaan Seleksi Nasional Masuk Politeknik Negeri (SNMPN) atau biasa disebut dengan Jalur Undangan. 

Jalur seleksi tahun ini peserta mendaftar secara ON LINE dengan membayar biaya pendaftaran, dan selanjutnya mengisi data yang ada diaplikasi (sesuai petunjuk).  Kemudian sesuai jadwal penyelenggaraan SBMPN para peserta tinggal menunggu hasil pengumuman kelulusan.

Jadwal Penerimaan SBMPN adalah sebagai berikut:

-  Selasa, 19 Mei 2020  = Pembukaan pendaftaran

-  Kamis, 25 Juni 2020 = Penutupan pendaftaran

-  Sabtu, 04 Juli 2020  = Pengumuman SBMPN 2020.

Para peserta SBMPN diharapkan aktif membuka laman PNUP terkait informasi pelaksanaan SBMPN atau menghubungi kontak person yang tertera.


@poltek_upg