Pelantikan KSR PMI UNIT 121 PNUP berlangsung khidmat. Ini kata Wadir 3 PNUP
Bertempat di Aula Lantai 3 Gedung Direktorat PNUP Kampus 1 Tamalanrea (Jumat, 13 Nopember 2020).
Kegiatan pelantikan DPO (Dewan Penasihat Organisasi) / PHO (Pengurus Harian Organisasi) KSR Unit 121 PNUP kali ini berlangsung khidmat di tengah pandemi yang masih melanda negeri kita. Turut dihadiri pimpinan PNUP yang diwakili oleh Wadir 3 bidang perencanaan, kerjasama dan sistem informasi, perwakilan PMI Kota Makassar Fardiansyah Karim, serta DPO/PHO dimisioner.
Sebanyak 61 PHO (Pengurus Harian Organisasi) dilantik dari perwakilan setiap prodi/jurusan yang ada di PNUP.
Ketua KSR Dimisioner Intan/Mahasiswa jurusan teknik mesin menyampaikan bahwa sebagai dimisioner KSR PMI 121 berharap agar tetap menjaga kekompakan dan ketulusan melayani dalam misi kemanusiaan.
Sementara itu, Ketua PHO terpilih periode 2020-2021 Akbar dari jurusan teknik elektro berharap semoga amanah yang diemban dapat bermanfaat dan lebih meningkatkan pelayanan terutama dalam tugas dan misi PMI dan KSR Unit 121 PNUP.
Sambutan Wadir 3 menyampaikan rasa bangganya terhadap PHO/DPO yang sempat hadir dalam pelantikan sore hari ini. Menjadi mahasiswa tidak sekedar hanya menghabiskan waktu di dalam ruang kelas tetapi rasa kepedulian (soft skill) serta kemampuan dan keterampilan berkomunikasi, kerja sama dan terutama dapat menyelesaikan masalah sendiri dari internal dan eksternal.
Lebih lanjut Wadir 3 yang juga alumni PNUP tahun 1993 menegaskan agar disiplin waktu dan dibutuhkan kecepatan. Olehnya itu, kami minta kepada PHO/DPO baru untuk membranding dirinya menjadi disiplin dan produktif dalam rangka melatih diri agar lulusan vokasi PNUP dapat dibanggakan.
Terakhir dalam sambutannya, wadir 3 yang juga konsultan AMDAL ini menyampaikan bahwa kedepan kebutuhan industri sangat ketat dalam menerima luaran vokasi sehingga diharapkan soft skill berupa disiplin, produktif, memberikan pelayanan prima, serta tetap konsisten dalam membawa visi misi organisasi. Baik organisasi PNUP maupun organisasi KSR Unit 121 PNUP.