English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

MONEV PROGRAM KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA VOKASI TAHUN 2020

18 Nov 2020 - 16:54 WITA · PUBLIC RELATION · 5,545

Dirjen Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengadakan monitoring dan evaluasi pada Program Kewirausahaan Mahasiswa Vokasi (PKMV) di Politeknik Negeri Ujung Pandang, di ruang Multimedia PNUP,  hari ini Selasa (17/11/2020).

Dalam rangkaian kegiatan monev dihadiri oleh Direktur, Muhammad Anshar, Wakil Direktur I, Ahmad Zubair Sultan, Ka. UPT Pengembangan Karir dan Kewirausahaan, Hasdaryatmin Djufri dan para dosen pembimbing, Nur Alam La Nafie, Nur Hilalia, Abdul Salam, serta para tim Monitoring dan Evaluasi PKMV Ditjen Diksi Kemendikbud, Agus Setiawan, Yudi Harianto, Dwi Asmarina, dan Siti Situmorang.

Setelah penandatangan kontrak tanggal 22 September 2020 terkait fasilitasi PKMV 2020 oleh Direktorat Pendidikan Tinggi Vokasi dan Profesi Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP), berupa pemberian bantuan pendanaan bagi mahasiswa wirausaha melalui skema kompetisi proposal bisnis, dimana PNUP meloloskan 6 (enam) usaha dengan total nilai kontrak Rp. 121.000.000,- (seratus dua puluh satu juta). Hari ini tanggal 17 November 2020 dilaksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) kemajuan usaha mahasiswa yang mendapat bantuan pendanaan tersebut.

Monitoring dan evaluasi usaha mahasiswa dititikberatkan pada sejauh mana mahasiswa telah menjalankan usahanya, besaran omzet dan keuntungan yang diperoleh serta kendala-kendala yang dihadapi selama pelaksanaan program PKMV ini. Terdapat enam usaha mahasiswa yang dilakukan monev yaitu:

1. Jenis usaha Crafticular, nilai kontrak Rp. 29.500.000

2. Jenis usaha Songkolo Begadang Teri (SOBAT), nilai kontrak Rp. 18.500.000

3. Jenis usaha Republik Kaos (Jasa Sablon), nilai kontrak Rp. 15.000.000

4. Jenis usaha Pemuda Kreatif, nilai kontrak Rp. 27.000.000

5. Jenis usaha Percetakan dan Sablon Kaos, nilai kontrak Rp. 15.000.000

6. Jenis usaha Tas Rajut Modif, nilai kontrak Rp. 16.000.000

“Hasil Monev usaha secara umum baik, dimana mahasiswa telah menjalankan usaha sesuai dengan rencana usaha yang diajukan, dan telah mendapatkan keuntungan meskipun belum signifikan. Beberapa usaha dinilai memiliki prospek yang cerah kedepannya dan memungkinkan untuk memperoleh/diikutkan pada program PKMV tahun berikutnya untuk memperoleh dana pengembangan usaha”, tutur Ka. UPT Pengembangan Karir dan Kewirausahaan PNUP.


@poltek_upg