PKKMB PNUP Semarak dengan Materi Motivasi dari PT PLN Persero
02 Sep 2023 - 13:38 WITA ·
02 Sep 2023 - 20:25 WITA ·
PUBLIC RELATION ·
1,968
Hari terakhir Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) di Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) menjadi momen istimewa bagi para mahasiswa baru. Pada Sabtu, 2 September 2023, mereka menerima materi inspiratif dari industri PT PLN Persero ULP Selayar.
Abdul Rahman, Koordinator Bidang Industri PKKMB, menyampaikan harapannya bahwa materi terakhir dari industri akan memberikan motivasi kepada mahasiswa baru untuk belajar dengan tekun. Menurutnya, pemahaman tentang industri, khususnya PLN, sangat relevan dengan masa depan mahasiswa.
"Kami berharap materi dari industri, terutama PLN, akan memberi mahasiswa bekal yang sesuai dengan kebutuhan industri di masa depan," ujar Abdul Rahman, yang juga merupakan dosen konversi energi di PNUP.
Pemateri dari PT PLN Persero, Asmar, yang menjabat sebagai manager ULP Selayar, memberikan tips berharga kepada mahasiswa baru. Ia menekankan pentingnya belajar tekun, disiplin, berpenampilan baik, dan yang tak kalah pentingnya adalah menjunjung tinggi nilai kejujuran.
"Aspek softskill, seperti etika dan sikap, memiliki peran yang sangat penting selain kemampuan teknis (hardskill)," ungkap Asmar, alumnus mesin politeknik Unhas tahun 1993.
Sementara itu, Moderator Lidemar Halide mengumumkan bahwa pemateri lainnya, Dirut PT Semen Tonasa, Asruddin Leo, akan memberikan materi penutup dalam acara ini. Selain itu, akan ada sosialisasi mengenai Permendikbudristek Nomor 30 Tahun 2021 tentang Pencegahan dan Kekerasan Seksual di Lingkungan Perguruan Tinggi, yang akan disampaikan oleh Kapus P3MP, Andi Musdariah.
"Kami mengundang semua mahasiswa baru untuk mengikuti materi-materi berharga ini," kata Lidemar Halide, mantan wadir bidang kemahasiswaan dan alumni PNUP.
Semoga mahasiswa baru PNUP semakin termotivasi dan siap menyongsong masa depan yang cerah.