English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

PNUP Terima Bantuan Bus Operasional dari BRI

03 Nov 2017 - 14:42 WITA · 05 Dec 2017 - 21:24 WITA · INSTITUTION · 7,264

Politeknik Negeri Ujung Pandang menerima bantuan berupa satu unit bus operasional dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero)  melalui Program BRI Peduli. Acara serah terima bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Bank BRI Makassar, Ngatari, yang diterima oleh Direktur Politeknik Negeri Ujung Pandang, Dr. Ir. Hamzah Yusuf, M. S., bertempat di Kampus I PNUP, Kamis (2/11). Dalam acara serah itu turut hadir para pejabat PNUP dan BRI Makassar.

Dalam kesempatan tersebut Direktur PNUP, menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Bank BRI yang telah memberikan bantuan bus operasional sebagai bentuk perhatian BRI terhadap dunia pendidikan. Harapan kedepannya agar kerja sama yang telah lama terjalin antara PNUP dan Bank BRI dapat berkelanjutan. Dengan adanya bantuan satu unit bus operasional sangat membantu kegiatan operasional sehari-hari di PNUP seperti untuk mobilitas mahasiswa dalam melakukan kunjungan atau praktek lapangan.

“Bantuan yang diberikan kepada PNUP ini merupakan bagian dari bantuan pengembangan terhadap kampus yang telah menjadi komitmen dari pihak Bank BRI terhadap dunia pendidikan,” demikian disampaikan Kakanwil Bank BRI Makassar, saat memberikan sambutan sebelum menyerahkan secara simbolis bantuan bus operasional. Selama ini antara PNUP dan Bank BRI Makassar memang telah menjalin kerja sama dalam hal penyimpanan dana dan dilanjutkan sebagai mitra kerja pada setiap penerimaan mahasiswa baru PNUP setiap tahunnya

Usai penandatanganan berita acara serah terima bantuan bus operasional yang ditandatangani Direktur PNUP dan Kakanwil Bank BRI Makassar dan penyerahan secara simbolis kunci dilanjutkan dengan uji coba kendaraan dalam lingkungan kampus PNUP.

 

 


@poltek_upg