English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

Gubernur Sul-Sel Dorong PNUP Lakukan Triple Helix

12 Mar 2019 - 14:35 WITA · 12 Mar 2019 - 14:36 WITA · PUBLIC RELATION · 4,664

Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Dr. Ir. H. M. Nurdin Abdulah, M. Agr., berkesempatan melakukan kunjungan kerja ke Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) sebagai salah satu bentuk perhatian pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terhadap pendidikan tinggi khususnya yang berbasis vokasi. Kunjungan yang diadakan pada Selasa, (12/3) dipusatkan di auditorium jurusan teknik elektro kampus II PNUP. Gubernur beserta rombongan diterima langsung oleh direktur, para pembantu direktur, para pejabat struktural, beserta dosen dan ratusan mahasiswa PNUP, serta undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Direktur PNUP, Ir. Muhammad Anshar, M. Si., Ph. D. mengungkapkan kegembiraannya atas kunjungan Gubernur Sulawesi Selatan ke kampus II PNUP yang menjadi bukti kepedulian pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan sebagai salah satu perpanjangan tangan pemerintah pusat pada peningkatan mutu pendidikan. Dirinya berharap agar kunjungan Gubernur Sulawesi Selatan ke kampus PNUP dapat dapat memberikan dampak yang positif bagi segenap civitas akademika PNUP untuk berkontribusi besar pada peningkatan pendidikan vokasi yang diemban PNUP.

Di kesempatan yang sama, Gubernur Sulawesi Selatan mendorong PNUP sebagai perguruan tinggi untuk giat mengembangkan konsep triple helix yang merupakan sinergi kekuatan dari tiga unsur yaitu kalangan pendidik atau akademik, dunia bisnis atau pengusaha, dan pemerintah. Ketiga kalangan tersebut apabila bersinergi dengan sungguh-sungguh mampu meningkatkan dinamika dan daya kesinambungan ekonomi. Hal ini tentunya akan memperkuat munculnya suatu kondisi di mana akan melahirkan berbagai kebijakan inovasi yang merupakan hasil interaksi antar elemen masyarakat dan bukan lahir hanya sebagai usulan dari pihak pemerintah saja.

Berbagai peluang selalu terbuka di berbagai sektor industri yang tentunya selalu membutuhkan inovasi teknologi. Peluang itu harus pandai dibaca dan dimanfaatkan oleh para lulusan vokasi. Keterlibatan industri memastikan bahwa penelitian memiliki fokus inovasi yang aplikatif sehingga memberikan kontribusi untuk memperkuat basis industri negara dimana pemerintah menjamin dan menjaga stabilitas hubungan keduanya dengan regulasi kondusif.

Dihadapan mahasiswa PNUP, Nurdin Abdullah berharap agar sebagai generai milenial mereka mampu berkompetisi di era global. Banyak peluang yang dapat diraih lulusan pendidikan vokasi sehingga rasa optimis harus tetap ditanamkan pada semua lini. Oleh karena itu, mahasiswa PNUP sebelum lulus diharapkan memiliki sertifikat kompetensi karena ke depan dunia kerja tidak akan melihat ijazah saja, tetapi lebih mengutamakan kompetensi bidang apa yang dimiliki. Kunjungan kerja Gubernur Sulawesi Selatan ke kampus II PNUP diakhiri dengan melakukan kunjungan ke beberapa galeri karya inovasi yang dihasilkan oleh para dosen dan mahasiswa PNUP seperti mesin penetas telur anti gagal, dan lain-lain.


@poltek_upg