English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

WORKSHOP PENULISAN PROPOSAL DAN LUARAN PENELITIAN TAHUN 2020 BAGI DOSEN PEMULA DAN PLP

04 Feb 2020 - 17:05 WITA · PUBLIC RELATION · 5,447

Pusat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Ujung Pandang mengadakan “Workshop Penulisan Proposal dan Luaran Penelitian Tahun 2020, di ruang Multimedia Kampus PNUP, Selasa (04/02/2020).

Direktur PNUP, Prof. Ir. Muhammad Anshar, M.Si., Ph.D, membuka acara workshop yang dihadiri oleh kurang lebih 75 peserta terdiri atas dosen CPNS dan Staf PLP (Pranata Laboran Kependidikan). Bagi Dosen Pemula (CPNS) maupun Staf PLP keduanya berstatus fungsional sehingga materi penulisan proposal ini sangat penting bagi mereka dalam melakukan penelitian.

Tahun 2019 adalah tahun pertama kalinya staf PLP diikutkan dalam penelitian yang mendapatkan dana DIPA RUTIN.  Pada workshop hari ini dimaksudkan memberikan penguatan keterampilan staf PLP dalam membuat proposal dan luaran penelitian. Pemateri workshop oleh Ir. Suryanto, M.Sc, Ph.D, membawakan materi Penyusunan Proposal bagi Staf PLP. Materi selanjutnya dibawakan oleh, Dr. Ir. Firman, M.T. (Ka. Pusat P3M)  dengan materi Penyusunan Proposal bagi Dosen Pemula.

Sementara itu, Drs. Mastang, M. Hum menjelaskan Tata Cara Membuat Artikel Luaran Hasil Penelitian, “Penulisan naskah artikel ilmiah seperti jurnal sangat berbeda dibandingkan penulisan naskah artikel laporan akhir penelitian”, tuturnya dalam membawakan materi.


@poltek_upg