English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

Persiapkan AL Prodi TRJT, Direktur PNUP : Lakukan Koordinasi dengan Baik

15 Apr 2021 - 09:57 WITA · PUBLIC RELATION · 2,663

Politeknik Negeri Ujung Pandang kembali menghadapi Asesmen Lapangan (AL) dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) untuk Prodi Diploma Empat Teknologi Rekayasa Jaringan Telekomunikasi (DIV-TRJT) Jurusan Elektro pada tanggal 16-17 April 2021 melalui daring.

Kepala Pusat Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (P3MP) PNUP, Dharma Ariyani, Ph.D. dalam laporannya berharap semua unit dan bidang terkait dapat berkoordinasi dengan baik terutama prodi DIV-TRJT.

"Setelah pekan lalu kita sudah merasakan dan menghadapi langsung proses AL untuk prodi DIV- PBG, nah banyak hal yang mesti kita siapkan dan itu kerja bersama tim". Ucapnya

Pada sisi lain, Direktur PNUP Prof Muhammad Anshar dalam sambutannya sangat berharap adanya koordinasi dan menyiapkan peralatan daring yang maksimal.

"Jujur pelaksanaan AL kemarin dengan prodi DIV-PBG kurang maksimal terutama komunikasi yang putus nyambung dengan pihak assesor dari BAN-PT, olehnya itu, mohon Tim IT menyiapkan sarananya dengan baik dan kalau perlu belikan alat yang mendukung untuk hal itu". Harapnya

Dalam persiapan AL prodi DIV-TRJT kali ini turut dihadiri oleh para wakil direktur, Kabag/Subbagian, serta tim prodi DIV-TRJT.

Koordinator Prodi (KoPS) DIV-TRJT, Ir. Abdullah Bazergan, M.T. berharap AL prodi DIV-TRJT dapat berjalan dengan baik dan sesuai harapan.

"Tentunya kami selaku prodi yang akan di Asesmen berharap AL dapat berjalan baik dan lancar". Harapnya

Demikian pula yang disampaikan oleh Ketua Tim Akreditasi Prodi DIV-TRJT, Dr. Ir. Hafsah Nirwana bahwa setelah menerima penjadwalan pelaksanaan AL oleh BAN-PT kami sudah melakukan persiapan dan koordinasi langsung di setiap unit di jurusan elektro dan terutama pusat P3MP.

"Tim LED dan Tim LKPS selama satu minggu terakhir ini melakukan koordinasi secara intensif untuk menghadapi AL selama dua hari (16-17 April)". Jelasnya


@poltek_upg