English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

Mahasiswa Magister Terapan RPRJ Teknik Sipil PNUP Ikuti Kuliah Perdana Hari Ini

28 Oct 2022 - 21:28 WITA · PUBLIC RELATION · 2,086

Sejumlah mahasiswa baru magister terapan (S2) prodi rekayasa perawatan dan restorasi jembatan (RPRJ) jurusan teknik sipil politeknik negeri ujung pandang (PNUP) semangat mengikuti kuliah perdana yang dilangsungkan di ruang kuliah jurusan teknik sipil kampus 1 PNUP Tamalanrea Makassar, Selasa, 25 Oktober 2022.

Sekitar 12 orang mahasiswa baru yang mengikuti program magister terapan terdaftar sebagai angkatan pertama sejak prodi ini dibuka dan mendapatkan izin dari Kemendikbudristek nomor 153/D/OT/2022 tanggal 6 Juli 2022.

Ketua Prodi Magister RPRJ, Dr Hasmar Halim ST MT membenarkan adanya perkuliahan perdana dengan mahasiswa S2 Restorasi Jembatan

"Mereka (Mahasiswa) sangat antusias mengikuti kuliah perdana hari ini". Ucap Assoc Profesor ini.

Model perkuliahan program magister RPRJ, lanjut Hasmar Halim, menggunakan sistem perkuliahan reguler atau setiap hari senin sampai dengan kamis. Ia yakin prodi akan berkembang seiring dengan output keahlian yang dihasilkan sangat dibutuhkan untuk kondisi dan banyaknya jembatan di Indonesia seperti bridge maintenance engineer (ahli monitoring layak fungsi dan keselamatan jembatan), bridge forensic engineer (ahli identifikasi kerusakan jembatan), serta bridge restoration engineer (ahli perbaikan dan peningkatan jembatan).

"Prodi ini akan berkembang sesuai kondisi dan kebutuhan jembatan saat ini". Ucapnya penuh semangat 

Selain itu, kata Hasmar Halim, mahasiswa magister terapan prodi RPRJ akan menempuh kuliah 4 semester (3 semester perkuliahan dan 1 semester penyusunan thesis), 43 SKS (teori 24 SKS dan praktek 19 SKS) serta 14 mata kuliah.

Sejak Kemendikbudristek memberi izin dan peluang kepada pendidikan vokasi di Indonesia untuk mengusulkan pembukaan program S2-S3, maka PNUP mendapatkan beberapa izin prodi menyelenggarakan kelas magister terapan (S2) di berbagai prodi/jurusan yang ada.


@poltek_upg