English | Bahasa Indonesia

Detail Berita

Mahasiswa PNUP Ahmad Raehan Terpilih Duta Bahasa Nasional dan Duta Bahasa Sulselbar 2022

02 Nov 2022 - 22:30 WITA · PUBLIC RELATION · 1,734

Civitas Akademika Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) boleh berbangga, salah satu mahasiswanya terpilih menjadi salah satu Duta Bahasa Nasional Tahun 2022 yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis 26 Oktober 2022.

Andi Ahmad Raehan Rabbani mahasiswa jurusan teknik D4 Jasa Konstruksi Jurusan teknik sipil PNUP ini berhasil mengalahkan beberapa kontestan lain dihadapan salah satu juri ibu Franka Franklin Nadiem Makariem.

Kegiatan seleksi awal oleh Balai Bahasa Propinsi Sulsel cukup ketat yang dimulai tanggal 25-29 Juli 2022 lalu, Andi Ahmad Raehan Rabbani mampu mengalahkan 24 peserta lain dari kampus bergensi seperti Unhas, UNM dan lainnya sampai akhirnya mewakili propinsi Sulselbar pada tingkat Nasional di Jakarta.

Direktur PNUP, Ilyas Mansur menyambut baik prestasi yang ditorehkan oleh mahasiswa PNUP. Ia berharap mahasiswa lain dapat memacu prestasi di tingkat nasional.

"Kami selalu mengapresiasi capaian mahasiswa PNUP pada tingkat nasional". Harapnya

Seleksi di Jakarta berlangsung 23-27 Oktober 2022 melibatkan 31 propinsi dengan perwakilan 2 orang masing-masing propinsi yang diselenggarakan oleh Badan Bahasa Kemendikbudristek yang kemudian diseleksi kembali menjadi duta bahasa nasional Kemendikbudristek 2022.

Pengukuhan dan penobatan sebagai duta bahasa nasional 2022 serta terbaik satu duta bahasa Sulselbar berlangsung di hotel Mercure Batavia Jakarta disaksikan langsung oleh tim juri nasional termasuk ibu Franka Franklin Nadiem Makarim.

Andi Ahmad Raehan mengucap syukur atas terpilihnya sebagai duta bahasa nasional serta duta bahasa Sulselbar.

"Piala ini saya persembahkan untuk kampus PNUP tercinta". Tuturnya penuh haru.


@poltek_upg